Simak Yuk 3 Tips Memilih Jaket Hoodie Pria, Dijamin Nyaman Dipakai Sehari-Hari!

Guys, apakah kamu termasuk salah satu orang yang suka memakai hoodie? Outer yang memiliki penutup kepala ini memang dilirik sebagai outfit yang sedang tren dan menarik banyak kalangan. Mulai dari remaja pria, para wanita, orang dewasa hingga anak-anak.

Hoodie menjadi salah satu fashion item yang harus dimiliki karena selain nyaman, kamu pun bisa tetap tampil gaya jika memakainya. Hoodie juga menjadi outfit yang paling cocok kamu pakai saat musim dingin ataupun hujan.

Nggak cuman itu aja, selain dipakai di musim hujan, kamu pun bisa memakai hoodie di musim panas untuk olahraga, seperti lari pagi atau jogging dan jalan-jalan ke tempat yang hawanya dingin.

Nah, kalo kamu tertarik untuk menambah koleksi hoodie-mu di lemari, simak yuk tips memilih jaket hoodie pria agar nyaman dipakai sehari-hari di bawah berikut ini!

1. Pilih-pilih bahan yang nyaman
Tips memilih jaket hoodie pria yang pertama adalah perhatikan bahan hoodie. Soalnya bahan merupakan hal utama yang teramat sangat penting agar hoodie yang kamu pakai terasa nyaman.

Apalagi kadang ada hoodie yang terbuat dari bahan berkualitas rendah sehingga terasa panas saat dipakai di cuaca dingin sekalipun. Kadang ada juga bahan hoodie yang menimbulkan rasa gatal di kulit saat dipakai. Pastinya kamu nggak mau kan kalo pakai hoodie yang nggak nyaman seperti itu?

Itulah kenapa penting buat kamu pilih-pilih bahan hoodie yang nyaman dipakai seperti SWT MEN GUNMA WHITE. Hoodie dari Ryusei yang satu ini berbahan baby terry yang bahannya lembut, adem dan nggak akan berbulu sehingga kamu nggak akan merasa gatal saat dipakai.

2. Cari yang sesuai dengan kebutuhanmu
Selain nyaman, tips memilih jaket hoodie pria yang kedua adalah cari model dan desain yang kamu sukai pakai sehari-hari. Kalo kamu sering memakai hoodie di malam hari atau di saat cuaca terasa dingin, mungkin kamu bisa memilih SWT MEN HIRATSUKA WHITE.

Model sweater hoodie dari Ryusei ini didesain tanpa memiliki resleting di hoodienya tapi cenderung lebih tebal sehingga nggak bikin kamu kena udara dingin.

Berbeda lagi, kalo kamu sering memakai hoodie di waktu pagi menjelang siang yang memiliki cuaca cenderung panas dan gerah, kamu bisa memilih SWT MEN STRICKOUT MAROON. Hoodie yang satu ini terbuat dari baby terry CVC, bahan khusus sweater yang lembut dan adem waktu dipakai.

3. Pastikan ukurannya pas dengan bentuk tubuh
Bahan udah oke, model hoodie udah cocok. Jadi, tips memilih jaket hoodie pria yang ketiga adalah pastikan ukuran hoodie yang kamu pilih, pas dengan bentuk tubuh kamu agar hoodienya terlihat cocok dan nyaman saat kamu memakainya.

Hoodie yang ada di Ryusei punya size chart yang lengkap lho guys! Ada ukuran S, M, L dan XL. Tinggal kamu pilih yang mana ukuranmu aja.

Itu dia tips memilih jaket hoodie pria agar nyaman dipakai sehari-hari. Yang perlu kamu ingat-ingat banget nih, kamu nggak perlu pusing memadupadankan outfit apa aja saat memakai fashion item yang satu ini karena semua hoodie yang ada di Ryusei cocok untuk jadi pendukung gaya kasual kamu sehari-hari.

Bahannya nyaman, punya kualitas jahitan yang rapi, awet dipakai juga buat jangka panjang, dan untuk masalah harga jelas nggak akan bikin kantong kamu jebol sih guys! Yuk, buruan lihat-lihat dulu hoodie-hoodie kecenya Ryusei di https://ryusei.co.id/.

Tinggalkan komentar

Semua komentar dimoderasi sebelum dipublikasikan